Kompetensi Program Studi

Merancang

  1. Kemampuan untuk berimajinasi berpikir kreatif, berinovasi dan menjadi pelopor dalam desain
  2. Kemmapuan untuk mengumpulkan informasi, merumuskan masalah perancangan, melakukan analisis
  3. Kemampuan untuk berpikir tiga dimensi dalam eksplorasi desain
  4. Kemampuan untuk merekonsiliasi berbagai faktor, mengintegrasikan pengetahuan dan menerapkan keterampilan dalam penciptaan suatu solusi desain

Berargumentasi

  1. Pengetahuan tentang teori dan metode merancang
  2. Memahami prosedur dan proses desain
  3. Mampu menjelaskan keputusan desain dengan bekal teori dan metode merancang

Mengkaji

  1. Pengetahuan tentang preseden sejarah dan budaya dalam arsitektur lokal dan dunia
  2. Pengetahuan tentang seni rupa dan pengaruhnya terhadap kualitas desain arsitektur
  3. Kesadaran akan peraturan yang relevan, pedoman teknis dan standar untuk perencanaan, desain, konstruksi, kesehatan, keselamatan dan penggunaan lingkungan binaan
  4. Pengetahuan teknis struktur, bahan, dan konstruksi
  5. Memahami proses desain teknis dan integrasi struktur, teknologi konstruksi dan sistem utilitas menjadi kesatuan fungsional yang efektif

Berkomunikasi

  1. Kemampuan untuk bertindak dan untuk mengkomunikasikan ide-ide melalui kolaborasi, berbicara, berhitung, menulis, menggambar, pemodelan, dan evaluasi
  2. Dapat memanfaatkan kemampuan membuat model manual, elektronik, dan grafis untuk mengeksplorasi, mengembangkan, menetapkan, dan mengkomunikasikan proposal desain